Pemerikasaan Basil Tahan Asam (BTA) Pada Pasien Suspek Tuberkulosis Paru Di Puskesmas Muara Kelingi Pada Tahun 2021

  • Rima Ernia Teknologi Laboratorium Medis, Fakultas Kesehatan, Universitas Kader Bangsa Palembang
  • Evan Mardiansyah Analis Kesehatan, Fakultas Kesehatan, Universitas Kader Bangsa Palembang
  • Rina SE Sitindaon Teknologi Laboratorium Medis, Fakultas Kesehatan, Universitas Kader Bangsa Palembang
  • Muslimin Muslimin Analis Kesehatan, Fakultas Kesehatan, Universitas Kader Bangsa Palembang
  • Yeni Indriyani Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan, Universitas Kader Bangsa Palembang

Abstract

Penyakit tuberculosis paru merupakan penyakit menular yang sebagain besar di sebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. Mycobacterium tuberculosis memiliki komponen lemak/lipid sehingga tahan terhadap asam, zat kimia dan faktor fisik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya basil tahan asam pada pasien suspek tuberkulosis paru. Metode yang dilakukan adalah dengan pewarnaan Ziehl Nelseen dan pembacaan hasil dengan skala IUALTD (International Union Association Lung Tuberculosis Disiease). Jenis penelitian ini dilakukan dengan bersifat eksperimen. Populasi penelitian adalah semua pasien suspek tuberkulosis paru yang datang ke Puskesmas Muara Kelingi untuk melakukan pemeriksaan basil tahan asam. Sampel yang di ambil merupakan pasien yang melakukan pemeriksaan tuberkulosis di Laboratorium Puskesmas Muara Kelingi pada tahun 2021 yaitu berjumlah 30 sampel. Hasil penelitian menunjukkan terdapat 11 sampel dengan hasil BTA positif.

 

Kata kunci : Bakteri tahan asam, Mycobacterium tuberculosis, sputum

Published
2022-07-18
How to Cite
Ernia, R., Mardiansyah, E., Sitindaon, R., Muslimin, M., & Indriyani, Y. (2022). Pemerikasaan Basil Tahan Asam (BTA) Pada Pasien Suspek Tuberkulosis Paru Di Puskesmas Muara Kelingi Pada Tahun 2021. JURNAL KESEHATAN TERAPAN, 9(2), 86-90. https://doi.org/10.54816/jk.v9i2.533